Dibulan penuh berkah..
Disaat-saat yang kunanti..
Disaat-saat yang penuh berkah..
Disaat-saat yang buat gelisah..
Menemukan sosok yang tak pernah terduga sebelumnya.
Mengisi jiwa, ilmu, juga hati..
Menunggu pesan yang diutarakannya..
Merasa bahagia walau terpisah jarak..
Tak disangka, Aku yang dingin bisa resah juga..
Menanti.. kapan kita kan bertemu.
Tak puas hanya dengan pesan kecil yang muncul diponsel
Membuat janji untuk bertemu..
Setelah bulan berkah berlalu..
Janji itu pun terlontar kembali,
Namun kau tak pernah datang temui
Mungkin memang belum berjodoh tuk' bertemu.
Hanya Ramadhan yang berkesan dengan penemuan misteri Allah..
Tidak semata karenamu..
Mungkin kau hanya perantara Allah..
Untuk menjagaku dengan Ayat-ayatNya.
Terima kasih..
Kasihku..
Semoga Kau menemukan yang Kau cari...
Dan Kau bahagia karenanya.
>